Relawan Asian Games 2018

18 April 2018

Alih-alih meliburkan, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyebut pihaknya bisa melibatkan siswa-siswa di DKI sebagai relawan pada gelaran Asian Games 2018.

Hal itu dikatakannya saat ditanya soal kepastian libur sekolah saat Asian Games 2018, pada 18 Agustus sampai 2 September 2018.

"Mungkin mengubah pola dari (libur), peserta didik malah dilibatkan menjadi volunteer, menjadi penerjemah, menjadi yang mengibarkan bendera, atau menjadi suporter. Itu yang masih dikaji sekarang," kata Sandi, saat ditemui di Pasar Koja, Jakarta Utara, Selasa (17/4).

Soal kepastiannya, Sandi menyebut hal itu akan diputuskan pada Juni. akan mengkaji hal tersebut dan akan mengumumkan selambat-lambatnya enam puluh hari sebelum gelaran dimulai.

"Mudah-mudahan H-60 [Asian Games], jadi kita perkirakan Juni, itu akan kita pastikan apakah mereka akan diliburkan atau ada solusi lain yang kita akan dorong ke depan," ujar dia.

Menurutnya, memang ada rekomendasi dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta untuk meliburkan anak sekolah. Namun, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan masih ingin mengkaji kemungkinan selain meliburkan anak sekolah.

Sebelumnya saat ditemui usai rapat koordinasi dengan Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC), Jumat (6/4), Sandi mengumumkan bahwa semua sekolah negeri dan swasta di Ibu Kota, mulai tingkat SMP, SMA/SMK akan diliburkan saat Asian Games 2018.

Namun, Anies membantah itu. Menurutnya, belum ada keputudan untuk meliburkan para peserta didik saat Asian Games 2018.

"Enggak. Liburan [sekolah saat Asian games] belum ada keputusan apa-apa. Belum, belum," kata Anies, di Depo MRT Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (12/4).

 

Sumber : www.cnnindonesia.com